5 Pulau Eksotis di Sulawesi Selatan

Sobat BeMaks, Berbicara soal Pulau di Provinsi Sulawesi Selatan terdapat banyak Pulau-Pulau yang Indah dan Eksotis untuk dijadikan spot diving dan snorkeling karena memiliki keindahan bawah lautnya dengan panorama terumbu karangnya yang sangat eksotis dan wajib untuk anda kunjungi saat traveling di Sulawesi Selatan.

Sobat BeMaks, tahukah anda bahwa di Sulawesi Selatan terdapat 295 Pulau yang diantaranya, 190 Pulau yang sudah memiliki nama dan 105 Pulau yang belum memiliki nama. (Sumber: Wikipedia, Data rekapitulasi tahun 2004).

Nah, Sobat BeMaks berikut ini 5 Pulau Eksotis yang Wajib anda kunjungi dengan keindahan bawah lautnya di Sulawesi Selatan;

1. Pulau Samalona

Pulau Samalona yang terletak di Selat Makassar, memiliki keindahan bawah laut yang luar biasa. Lautannya yang bersih, terumbu karang berwarna-warni, dan ikan laut yang cantik, menjadikan tempat ini sempurna untuk diselami. Untuk menuju pulau ini bisa menggunakan perahu nelayan (perahu dengan mesin tempel) dan memerlukan waktu tempuh tidak lebih dari 0,5 jam. Di Pulau Samalona ini berdiri sebuah mercu suar yang digunakan sebagai tanda batas daratan bagi kapal-kapal berbadan besar.

(Pulau Samalona, Foto by bertuahpos.com)
(Pulau Samalona, Foto by bertuahpos.com)

Pulau Samalona merupakan tempat yang wajib dikunjungi saat Anda traveling ke Makassar. Khususnya bagi para penyelam, tempat ini sungguh sempurna. Pulau Samalona dapat ditempuh dengan perahu sewaan dari Pantai Loasari, dengan harga kisaran Rp 300.000-600.000 selama 30 menit. Pulau Samalona ini terletak di sebelah barat Makassar dan hanya memiliki luas 2 hektar saja.

2. Pulau Badik

Pulau Badik  masuk dalam desa Mattiro deceng, kecamatan Liukang tupabiring kabupaten Pangkajene & kepulauan. Pulau Badik juga merupakan salah satu bagian dari kepulauan Spermonde. Jarak tempuh dari pelabuhan Paotere (Makassar) kurang lebih satu setengah jam dengan menggunakan Jolloro’ atau kapal rakyat. Saat cuaca cerah kita melihat di kejauhan pulau-pulau tetangga semisal, Barrang lompo, Pajenekang, Lumu-lumu dan Ballang lompo.

(Pulau Badik, Foto by timurnews.com)
(Pulau Badik, Foto by timurnews.com)

Sebagai pulau di kabupaten Pangkep, masyarakat Badik lebih banyak berinteraksi secara ekonomi, sosial maupun budaya dengan kota Makassar. Dari tiga kapal reguler yang beroperasi semuanya memiliki tujuan ke pelabuhan Paotere. Selain karena barang kebutuhan hidup banyak tersedia di Makassar, juga karena jarak tempuh yang lebih dekat.  Tak heran jika bahasa Makassar jadi andalan dalam berkomunikasi di pulau ini. Pulau ini sangat dikenak akan keindahan bawah lautnya serta panoramanya yang indah. Cocok untuk dijadikan spot diving dan berwisata Pulau eksotis yang suka motret.

3.  Pulau Barrang Caddi

Pulau ini terletak di sebelah timur P. Barranglompo, berbentuk memanjang timurlaut – baratdaya, dengan luas 4 hektar. Berjarak 11 km dari Makassar dan termasuk pulau yang padat penduduknya, dengan jumlah 1263 jiwa. Mayoritas penduduknya bekerja sebagai nelayan tradisional, hal ini tercermin dari peralatan tangkap yang mereka gunakan masih sederhana, seperti bubu, pancing, rengge, dan lepa-lepa.

(Pulau Barrang Caddi, Foto by panduanwisata.co.id)
(Pulau Barrang Caddi, Foto by panduanwisata.co.id)

Obyek wisata budaya yang menarik di pulau ini adalah mengunjungi tempat pembuatan perahu tradisional pada sisi barat pulau ini, ataukah hanya sekedar melihat kehidupan sehari-hari masyarakat Pulau Barrang Caddi. Kalau kita beruntung, maka kita dapat menjumpai upacara penurunan kapal (apparoro), atau upacara pembuatan rumah atau kegiatan mesyarakat duduk bersama untuk membicarakan suatu hal. Pada beberapa spot, kehidupan kondisi terumbu karangnya dijumpai dalam kondisi baik, beberapa spesies karang dan ikan perairan bagian barat. Tempat ini juga menarik bagi mereka yang hanya sekedar untuk melakukan snorkeling.

4.  Pulau Kapoposang

Pulau Kapoposang merupakan obyek wisata bahari yang cukup terkenal. Selain menikmati keindahan alam, wisatawan juga dapat menyelam, snorkeling, dan memancing. Lokasi memancing di sekitar Pulau Kapoposang adalah salah satu yang terbaik di Indonesia. Datanglah dan nikmati liburan di Pulau Kapoposang.Pulau Kapoposang adalah satu dari ratusan pulau kecil di jajaran spermonde Selat Makassar. Pulau ini terletak di Kabupaten Pangkep, Provinsi Sulawesi Selatan, Indonesia. Jarak dari Kota Makassar sekitar 68 kilometer (42 mil).

(Pulau Kapoposang, Foto by daradaeng.com)
(Pulau Kapoposang, Foto by daradaeng.com)

Topografinya yang sangat mendukung untuk wisata bawah laut, menjadikan Pulau Kapoposang sebagai salah satu tempat diving terbaik di Sulsel. Fasilitasnya yang tersedia pun cukup lengkap, dimana pemerintah Kapuaten Pangkep telah membangun bungalow dengan tarif yang cukup terjangkau. Bagi penyelam profesional, Pulau Kapoposang adalah surga bawah laut, karena menyimpan berbagai eksotisme terumbu karang. Selain itu disekitarnya juga terdapat tiga pulau berpasir putih yang tidak berpenghuni, yaitu Pulau Suranti, Pulau Pamangganggang, dan Pulau Tambakhulu. Sebagai destinasi wisata bahari andalan di Provinsi Sulawesi Selatan, Pulau Kapoposang mempunyai potensi pesona bawah air yang sangat memanjakan mata para pengunjung dan siap untuk dieksplor di Pulau ini.

5. Pulau Kodingareng Keke

Pulau Kodingareng Keke merupakan salah satu dari beberapa pulau tak berpenghuni yang ada di wilayah Sulawesi Selatan. Pulau ini jaraknya sekitar 14 km dari Pantai Losari Makassar atau sekitar 20 hingga 30 menit dari Pulau Samalona.

(Pulau Kodingareng Keke, Foto by panduanwisata.co.id)
(Pulau Kodingareng Keke, Foto by panduanwisata.co.id)

Pulau ini merupakan pulau kecil yang memanjang dari timur laut hingga barat daya. Meski begitu pemandangan di pulau ini tak kalah cantik dengan pemandangan yang ada di Pulau Samalona. Hamparan pasir pantai yang ada di pulau ini berwarna putih halus. Air lautnya berwarna biru dan jernih. Terumbu karangnya pun juga masih alami. Sangat cocok untuk melakukan kegiatan diving maupun snorkeling. Waktu yang tepat untuk berkunjung ke pulau ini adalah sekitar bulan Juni hingga bulan September atau saat tidak sedang dalam musim hujan.

Bagaimana Sobat BeMaks? Indah Bukan. Itulah tadi 5 Pulau Eksotis Dengan Keindahan Bawah Lautnya di Sulawesi Selatan yang menjadi referensi liburan anda. Masih banyak pulau-pulau Indah lainnya di Sulawesi Selatan yang perlu untuk di eksplor untuk dijadikan destinasi wisata baharinya yang menjanjikan sebagai obyek wisata Domestik maupun Mancanegara.

 

Demikianlah artikel ini dibuat dari berbagai sumber referensi bacaan:

1. https://id.wikipedia.org/wiki/Daftar_pulau_di_Indonesia

2. http://www.liburanwisata.com/obyek-wisata/pulau-kapoposang-taman-wisata-perairan-yang-eksotis/1465

3. http://wisatakotamakassar.blogspot.com/2011/05/pulau-barrang-caddi.html

4. http://msdc-unhasmakassar.blogspot.com/2012/11/eksotisme-pulau-badi.html

5. https://www.1001malam.com/surrounding/258/makassar/pulau-samalona.html

6. http://www.utiket.com/id/obyek-wisata/makassar/494-pulau_kodingareng_keke.html

Scroll to Top